Thursday, 10 October 2013

Jenis Tanah dan Persebarannya

a.       Tanah vulkanik
Cirinya : warna kelabu dan peka terhadap erosi
Pemanfaatannya : lahan pertanian produktif, hutan pinus dan cemara
Persebarannya : P. Sumatera, Jawa, Bali, Lombok, Halmahera, NTB, Sulawesi Utara.

b.       Tanah Alluvial
Cirinya: berwarna kelabu, peka terhadap erosi, subur
Pemanfaatannya : lahan pertanian sawh dan palawija
Persebarannya : Sumatera bag. timur, jawa bag. utara, halmahera, Kalimantan barat dan selatan, sulawesi, papua bag. selatan

c.       Tanah humus
Cirinya : warna kehitaman, mudah basah, mengandung bahan organik, subur, terbentuk dari pohon yang mati.
Pemanfaatannya : lahan pertanian
Persebarannya : lampung, Jawa Tengah bag.selatan, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tenggara

d.       Tanah Litosol
Cirinya : umumnya berpasir, kesuburan bervariasi
Pemanfaatannya : untuk hutan
Persebarannya : Jawa Tengah, Jawa Timur, Madura, Nusa Tenggara, Maluku Selatan, dan Sumatera.

e.   Tanah Latosol
Cirinya : warna merah, horison bagus, dijumpai di pegunungan rendah dengan curah hujan dan suhu tinggi, subur
Pemanfaatannya : untukpertanian dan perkebunan
Persebarannya : kecuali Nusa Tenggara dan Maluku Selatan

f.    Tanah Regosol
Cirinya : berpasir, kesuburan sedang.
Pemantaannya : pertanian padi, palawija, tebu, dan kelapa.
Persebarannya : di lereng gunung berapi, pantai, dan bukit  pasir pantai di Pulau Sumatera

g.    Tanah grumusol
Cirinya : warna abu-abu kegelapan, cukup subur, bersifat alkalis.
Pemanfaatannya : pertanian padi dan tebu.
Persebarannya : Madura, Gunung Kidul, Jawa Timur, dan Nusa Tenggara

h.    Tanah podzol
cirinya : warna pucat, pasir kuarsa tinggi, sangat masam, peka terhadap erosi, kurang subur
pemanfaatannya : pertanian palawija
persebarannya : Kalimantan Tengah, Sumatra Utara, Papua

i.     Tanah organosol/gambut
Cirinya : ph rendah, tidak subur, sirkulasi udara tidak lancar dan cahaya matahari terhalang air. Belum dimanfaatkan.
Persebarannya : pantai timur Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Halmahera-Seram, Papua

j.      Tanah mergel
Cirinya : tidak subur, campuran tanah liat, kapur, dan pasir
Pemanfaatannya : hutan jati
Persebarannya : Yogyakarta, Priangan Selatan, dan Peg. Kendal, JaTeng

k.       Tanah terrarosa/kapur
Cirinya : warna putih kecoklatan, keras, tidaksubur
Pemanfaatannya : lahan pertnian tegalan, hutan jati.
Persebarannya : pegunungan di JaTim, JaTeng, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, Sumatra

l.         Tanah Laterit
Cirinya : berasal dari endapan vulkanik,tanah gembur, banyak mengandung oksidasi besi  dan alumunium,
Pemanfaatannya : untuk lahan pertanian, dan mineralnya ditambang
Persebarannya : KalBar, Lampung, Sulawesi Tenggara,Banten.

m.    Tanah Andosol
Cirinya : endapan abu vulkanik yang mengalami pelapukan

n.      Tanah Rendzina
Cirinya : tanah padang rumput yang tipis berwarna gelap. Terbentuk dari kapur lunak, batuan mergel, dan gips.
Pemnfaatannya : untuk budidaya tanaman keras semusim dan palawija

Persebarannya : Maluku, Papua, Aceh, Sulawesi selatan, Lampung, peg. Kapur di Jawa.

No comments:

Post a Comment